Desa Wisata Edelweiss Wonokitri Jawa Timur Daya Tarik, Harga Tiket & Lokasi

Desa Wisata Edelweiss Wonokitri Jawa Timur - Menikmati keindahan Kota Pasuruan Jawa Timur yang banyak diminati wisatawananya adalah wisata ke Bromo. Wisata yang sudah booming dan terkenal ini menyajikan keindahan alam dari gunung Bromo, kegiatan berupa jalan jalan atau safarai menggunakan Jeep bisa anda lakukan, atau mungkin yang ingin mersakan sensasi seru dan mengasikan juga bisa menaiki kuda sambil mengelilingi kawasan lereng dari Taman Nasional Bromo Tengger Semeru. Moment untuk mengisi Liburan atau akhir pekan yang cocok saat di Jawa Timur. Nah pada kesempatan kali ini Jajan Dolan akan mengajak anda mengunjungi sebuah kawasan wisata dimana lokasinya yang tak jauh dari lereng Gunung Bromo sendiri.

Berada di desa Wonokitri terdapat sebuah Eco Wisata dimana terdapat sebuah budidaya dan melestarikian bunga ikonik dari lereng Gunung Bromo. Bunga Edelweiss yang mulai terancam keberadaanya karena biasanya selalu di petik dan di bawa oleh para pendaki gunung Bromo. Desa Wisata Edelweiss merupakan sebuah gagasan dari masyarakat Wonokitri dimana para kelompok tani Desa Wonokitri  sebagai pengelolanya bernama Hulun Hyang melesatraikan dan membudidaya  Bunga Edelweiss yang terancam kepunahannya. Selain suguhan dari kawasan Eco Wisata bunga Edelweiss tersebut yang indah dan mempesona, juga berbagai fasilitas dan kegiatan menarik siap memberikan dercak kagum bagi pengunjungnya.

Desa Wisata Edelweiss Wonokitri
Desa Wisata Edelweiss Wonokitri
Tumbuhan yang menjadi buruan para wisatawan atau pendaki di Bromo tersebut sangatlah dilindungi dan sudah masuk di peraturan menteri lingkungan hidup dan kehutanan Republik Indonesia. Menarik untuk diulas mengenai Eco Wisata bunga Edelweiss di Desa Wisata Edelweiss Wonokitri mulai dari daya tarik, fasilitas, jam buka, harga tiket masuknya dan lokasi Eco Wisata tersebut. Untuk itu mari simak ulasan dari Jajan Dolan Mengenai Desa Wisata Edelweiss Wonokitri tersebut.

Daya Tarik Desa Wisata Edelweiss Wonokitri Jawa Timur

Salah satu Flora ikonik dari Taman Nasional Bromo Tengger Semeru ini tumbuhan khas berada di ketinggian 200 mdpl. Bunga Edelweiss yang berada di lereng lereng pegunungan kawasan Taman Nasional Bromo tengger Semeru iini ada berberapa jenisnya yakni Anaphalis Javanica, Anaphalis Visida dan Anaphalis Longifolia.

Dari ketiga jenis bunga Edelweiss tersebut yang saat ini dilestarikan olehh kelompok Tani Hulun Hyang Wonokitri. Desa Wisata Edelweiss memiliki daya tarik yang menarik yakni pertama sebuah penerapan Eco Wisata dimana para pengunjungnya selain menikmati keindahan dari atas perbukitan dan lereng pegunungan dimana tempat Eco Wisata tersebu berada, juga bisa menikmati dan belajar tentang tata cara penanaman Bunga Edelweiss dari bibitnya sampai tumbuh hingga berbunga.

Desa Wisata Edelweiss Wonokitri Daya Tarik
Desa Wisata Edelweiss Wonokitri Daya Tarik
Berada di dataran tinggi tentu pemandangan yang tersaji indah dan memanjakan mata, terlihat suasana perbukitan hijau dan bunga edelweiss yang tumbuh memeberi sensasi liburan penuh dengan keasikan dan tentunya beredukasi. Berbagai spot foto kekinian juga instagramable siap menjadi lokasi yang pas untuk berfoto dengan background pemandangn perbukitan yang mempesona serta Bunga Edelweiss yang menjadi taman dengan keindahan bunganya.

Berbagai fasilitas dan keseruan lain yang bisa anda nikmati selama liburan di Eco Wisata Wonokriti. Salah satunya terdapat sebuah coffe shop dimana ini menjadi satu satunya cafe atau kedai yang pertama di Jawa Timur yanga berada di atas awan. Sembari minum kopi dengan menikmati suguhan taman bunga Edelweiss dan pemandanagn indah perbukitan hijau, adapun ketika cuaca berkabut nampak seperti ngopi di atas awan di temani bunga ikonik Edelweiss.

Disini juga terdapat Gift Shop yang menyediakan oleh oleh berupa souvenir Edelweiss yang bisa dibawa pulang untuk dijadikan buah tangan dengan harga yang terjangkau mulai dari 20K samapai 50K saja. Sungguh moment liburan yang asik bersama keluarga, teman ataupun pasangan anda. Termasuk Hidden Gem di Kota Pasuruan anda bisa datang untuk healing taua mengusir kepenatan karena kesejukan dan kesegaran udara sekitar Eco Wisata tersebut.
Taman Edelweiss Wonokitri
Taman Edelweiss Wonokitri

Fasilitas Desa Wisata Edelweiss Wonokitri

Destinasi wisata yang berada di atas perbukitan tersebut mengusung teman Eco Wisata, tidaj hanya berwisata juga dapat manfaatnya dari pengetahuan tentang bunga Edelweiss. Menyediakan fasilitas yang cukup memadai dan terbilang cukup lengkap untuk kenyamanan para pengunjung Desa Wisata Edelweiss Wonokitri. fasilitas yang ada diantaranya
  • Area Parkir
  • Mushola
  • Toilet
  • Cafe
  • Spot foto
  • Gazebo
  • Tempat budidaya Bunga Edelweiss
  • Gift Shop
  • Edukasi
  • dan lain lain
Desa Wisata Edelweiss Wonokitri Fasilitas
Desa Wisata Edelweiss Wonokitri Fasilitas

Harga Tiket Masuk Desa Wisata Edelweiss Wonokitri Pasuruan

Untuk dapat menikmati suasana taman bunga Edelweiss , anda diharuskan membayar tiket masuk. Harga yang terjangkau dan juga pengalaman tentang budidaya serta cara melestarikan bunga Edelweiss bisa anda dapatkan di Eco Wisata tersebut. Harga Tiket yang di patok sebesar 10K setiap orangnya sedangkan jika ingin memperoleh edukasi dan seputar cara budidaya dari bibit hingga berbunga dengan harga 25K.
  • HTM    10K=> Free Wlcome Drink
  • Edukasi    25K

Jam Buka Desa Wisata Edelweiss Wonokitri Jawa Timur

Sebelum mengunjugi Eco Wisata di dusun Wonokitri tersebut sebaiknya untuk memperoleh informasi tentang jam buka dari Desa Wisata Edelweiss tersebut.
Untuk jam Bukanya dibuka setiap hari dari jam 10 pagi sampai jam 4 sore
  • Setiap Hari    10.00 - 16.00 WIB
Desa Wisata Edelweiss Wonokitri Harga Tiket Masuk
Desa Wisata Edelweiss Wonokitri Harga Tiket Masuk
Desa Wisata Edelweiss Wonokitri Jam Buka
Desa Wisata Edelweiss Wonokitri Jam Buka

Lokasi Desa Wisata Edelweiss Wonokitri

Eco Wisata yang berada di atas perbukitan dan di lereng gunung merbabu tersebut dengan keindahan pemandanagn alamnya juga bisa memperoleh edukasi tentang bunga Edelweiss.

Desa Wisata Edelweiss berada di Jalan Sekar Sari, Wonokitri, Tosari, Kab. Pasuruan, Prov. Jawa Timur 67177.

Desa Wisata Edelweiss Wonokitri Lokasi
Desa Wisata Edelweiss Wonokitri Lokasi
Bunga Edelweiss
Bunga Edelweiss
Hulun Hyang
Hulun Hyang
Photo IG
by @hulun_hyang
by @gys_bell55
by @alfian.fyn

Demikian ulasan informasi mengenai Desa Wisata Edelweiss, sebuah tempat wisata dan edukasi tentang bunga Edelweiss di Wonokitri Jawa Timur. Terimaksih telah mengunjugi artikel Jajan Dolan ini,semoga bermanfat dan menjadi rferensi hangout atau quality time anda di Pasuruan Jawa Timur. Kritik dan saran warmly accept, sekian..
Tetap Patuhi Protokl Kesehatan Stay Safe & Healthy..

Lebih baru Lebih lama