OliveTree Breakfast & Brunch Bandung Lokasi dan Harga Menu

OliveTree Breakfast & Brunch Bandung Lokasi dan Harga Menu - Bandung memang tak pernah sepi dengan menghadirkan tempat tempat nongkrong baru yang kekinian dan hits. Berbagai konsep dengan keunikan dan daya tarik tempatnya membuat banyak orang penasaran untuk mengunjunginya. Salah satunya berada di daerah Cimenyan Bandung.

Pada kesempatan kali ini Jajan Dolan akan merekomendasikan sebuah tempat nongkrong baru di daerah Bandung yang wajib untuk dikunjungi. Spot nongkrong bernama OliveTree Breakfast & Brunch, sebuah tempat nongkrong atau cafe baru yang mengusung konsep unik dan kekinian yang tentunya cocok sebagai tempat berkumpul bersama keluarga, teman atau kerabat dekat.

OliveTree Breakfast & Brunch Bandung
OliveTree Breakfast & Brunch Bandung | Photo IG by @cafedarling

OliveTree Breakfast & Brunch Bandung merupakan sebuah obyek wisata terbaru berupa wisata kuliner yang baru dan tengah hits dan viral di berbagai media sosial. Spot nongkrong baru di Cimenyan Bandung ini terbilang masih baru dan fresh karena baru opening pada 30 April 2022 yang lalu. Berada di kawasan Eco Camp yang suasananya dekat dengan alam.

Cafe baru ini mengusung konsep dengan vibesnya menyatu dengan alam, banyak tumbuhan dan tanaman di sekeliling dari tempat nongkrongnya yang membuat sejuk dan segar di mata. Di tambah berada di Dago yang terkenal dengan hawa adem dan sejuknya yang membuat anda betah berlama lama di cafe baru tersebut.

Berbagai informasi yang menarik di atas tentunya, tempat nongkrong baru ini menarik untuk diulas mulai dari daya tarik, fasilitas, harga menu, jam buka dan lokasinya, berikut ulasan selengkapnya.

Daya Tarik OliveTree Brakfast & Brunch Bandung Jawa Barat

Cafe baru OliveTree Breakfast & Brunch yang berada di Dago Atas dengan hawa adem dan sejuknya ini memiliki konsep yang unik dengan daya tariknya yang membuat banyak orang penasaran untuk mengunjunginya. Dengan daya tarik utamanya yakni dimana berada di kawasan Eco Camp yang vibesnya menyatu dengan alam.

Kawasan yang bernuansa Eco Camp ini jugalah yang membuat coffeeshop yang lebih ke cafe ini dekat dengan alam. Dengan bangunan sederhana minimalist yang memiliki dua lantai ini menawarkan area indoor dan outdoor. Area lantai satu, ada area outdoor yang ada di depan dengan dikelilingi berbagai banyak taman, dan juga indoornya dengan coffee bar dan display aneka pastrinya. Area yang pas untuk bersantai sejenak sembari ngopi dengan nyaman.

OliveTree Breakfast & Brunch Bandung Daya Tarik
OliveTree Breakfast & Brunch Bandung Daya Tarik | Photo IG by @cafedarling

Sedangkan lantai duanya ini terbilang lebih luas, dengan beragam jenis tempat duduk baik sofa maupun kursi biasa yang nyaman dan enak buat ngobrol yang agak serius. Di lantai duanya ini anda bisa melihat pemandangan Dago dengan hawa ademnya yang indah dan hijau. Tempat nongkrong yang memiliki menu roti rotinya dari Surya Nusantara Bakery, menjadikan tempatnya bisa jadi rehat para sepeda atau memang sengaja mencari tempat yang adem.

Fasilitas OliveTree Breakfast & Brunch Bandung

Tempat nongkrong baru ini memiliki berbagai fasilitas demi kenyamanan para pengujungnya. Fasilitas yang cukup lengkap dan nyaman tentunya agar pengunjungnya betah berlama lama.

  • Area Parkir
  • AC
  • Wifi
  • Area Indoor dan Outdoor
  • Toilet
  • Mushola
  • Spot Foto
  • dan lain lain
OliveTree Breakfast & Brunch Bandung Fasilitas
OliveTree Breakfast & Brunch Bandung Fasilitas | Photo IG by @gemarngopi

Harga Menu OliveTree Brakfast & Brunch Dago Bandung

Memiliki menu dengan beragam varian pilihan yang memanjakan lidah pengunjungnya, dimana menu roti rotinya ini dari Surya Nusantara Bakery. Buka dari breakfast yang memiliki menu nasi lengko dan ada sandwich dan buat lunch ini ada nasi bibimbab dan masih banyak lagi. Dan tentunya ada varian kopi dan non kopinya. Harga yang terjangkau menjadi daya tarik tersendiri bagi para pengunjung.

Berikut daftar menu dari OliveTree Breakfast & Brunch

INDONESIAN BREAKFAST
  • Bubur Kuningan    22K
  • Nasi Lengko    24K
SPECIALITY BREAKFAST
  • Egg & Toast    40K
  • Olivetree Croissant Breakfast    50K
ALL DAY DINING
BITES
  • Croquettes    35K
  • Mac & Cheese Balls    35K
  • Corn Ribs    25K
  • Poffertjes    30K
  • Popcorn    20K
SWEET SPOON
  • Seasonal Breakfast Bowl    42K
  • Coconut Yoghurt  Granola    42K
  • Olivetree Pancakes    38K
  • Olivetree French Toast    38K
MAINS
  • Olivetree Stir Fried Rice    35K
  • Bibimba    42K
  • Green Goddess Sandwich    36K
RAW
  • Olivetree Signature Salad    38K/R & 45K/L
PASTA
  • Numb Belly Pasta    35K
  • Cream Mushroom Truffle Pasta    40K
SHERBET
  • Ask Our Staff For Availabelity    30K
MENU OF THE DAY
  • Ask Our Staff For Menu Of The Day    40K
DESSERT
  • Olivetree's Ice Cream Sandwich    35K
  • Croissant    35K
ELIXR
  • Toasted Beras Kencur Elixr    30K
  • Golden Booster Elixr    30K
  • Apple Cider Elixr    30K
  • Gula Asam Elixr    30K
COFFEE
  • Black    28K
  • White    30K
  • Affogato    34K
  • Es Kopi Susu    30K
  • Manual Brew    38K
NON COFFEE
  • Matchamond    35K
  • Chocoshew    35K
  • Happy Honey Lemon Tea    36K
  • Ice Lychee Tea    36K
  • Artisan Javanese Hot Tea    35K
MOCKTAIL
  • Cherry Marry    37K
  • Rosaria    37K
  • Snow White    37K

OliveTree Breakfast & Brunch Bandung Harga Menu
OliveTree Breakfast & Brunch Bandung Harga Menu | Photo IG by @cafedarling

Jam Buka OliveTree Breakfast & Brunch Cimenyan Bandung

Bagi anda yang ingin berkunjung ke OliveTree Breakfast & Brunch , cafe baru ini buka setiap hari mulai jam 8 pagi sampai 10 malam.

Jam Buka OliveTree Breakfast & Brunch

  • Setiap Hari    08.00 - 22.00 WIB

Lokasi OliveTree Breakfast & Brunch Bandung

Cafe baru di daerah Dago Atas, terletak di kawasan Eco Camp. Dari pusat kota Bandung, yakni dari Gedung Sate berjarak 5,8 Km dengan waktu tempuh 14 menit.

Lokasi OliveTree Breakfast & Brunch berada di Jalan Pakar Bar. No.3, Ciburial, Kec. Cimenyan, Kabupaten Bandung, Jawa Barat 40198. Akses dan rutenya bisa klik OliveTree Breakfast & Brunch.

OliveTree Breakfast & Brunch Bandung Jam Buka
OliveTree Breakfast & Brunch Bandung Jam Buka | Photo IG by @cafedarling
OliveTree Breakfast & Brunch Bandung Lokasi
OliveTree Breakfast & Brunch Bandung Lokasi | Photo IG by @gemarngopi
Cafe Baru Bandung
Cafe Baru Bandung | Photo IG by @gemarngopi

Demikian ulasan informasi mengenai OliveTree Breakfast & Brunch, tempat nongkrong baru di Dago Atas Bandung. Terimakasih telah mengunjungi artikel Jajan Dolan ini, semoga bermanfaat dan menjadi referensi tempat nongkrong baru di Bandung. Kritik dan saran warmly accept, sekian..

Tetap Patuhi Protokol Kesehatan Stay Safe & Healthy..

Lebih baru Lebih lama