Arborea Cafe Jatijajar Harga Menu Terbaru dan Lokasi

Arborea Cafe Jatijajar Harga Menu Terbaru dan Lokasi - Tempat nongkrong dengan suasana alam memiliki daya terik tersendiri, ambiance yang tenang dan udaranya yang segar tentunya bikin betah berlama lama. Salah satunya yang bisa kalian kunjungi adalah cafe terbaru di Depok dekat Danau Jatijajar.

Nah untuk itu Jajan Dolan kali ini akan merekomendasikan sebuah cafe terbaru yang hits dan menarik buat di jadikan spot akhir pekan nanti. Cafe baru bernama Arborea Cafe Jatijajar, sebuah tempat nongkrong atau cafe baru cabang kedua Arborea Cafe yang kini buka di tepi danau Jatijajar yang tentunya wajib untuk dikunjungi bersama keluarga, teman atau kerabat dekat.

Arborea Cafe Jatijajar Depok
Arborea Cafe Jatijajar Depok | Photo IG by @_yudistira

Arborea Cafe Jatijajar merupakan sebuah obyek wisata terbaru berupa sajian kuliner dengan tempat nongkrong atau cafe baru yang suasananya yeduh di tengah hutan serta tepi danau Jatijajar di Depok. Cafe baru yang hits ini baru saja buka pada akhir bulan November 2023 kemarin yang ramai dikunjungi.

Arborea Cafe Jatijajar Depok masih konsisten dengan slogan cafe in teh woods yang kini hadir di tepi danau Jatijajar. Di cabang keduanya ini nuansanya bikin tenang dan nyaman karena berada di bawah pepohonan rimbun. Cafe baru Depok ini juga sudah di lengkapi berbagai fasilitas yang cukup memadai tentunya.

Selanjutnya akan kami informasikan mengenai daya tarik, fasilitas, harga menu, jam buka dan lokasi dari Arborea Cafe Jatijajar Depok, berikut ulasan selengkapnya.

Daya Tarik Arborea Cafe Jatijajar Tapos Kota Depok

Cafe baru yang hits ini adalah cabang barunya Arborea Cafe setelah sukses buka di Taman Kota Manggala Wanabakti, dengan lokasi yang berada di Wilayah Kantor Kearsipan KLHK Jl. Raya Bogor No.128, Kota Depok. Cafe hits ini yang baru saja buka ini suasananya tenang dan sejuk karena berada di tepi danau Jatijajar yang tentunya membuat banyak orang penasaran ingin mengunjunginya.

Daya tarik utamanya ini cafe baru Depok dengan suasana tenang dan teduh yang berada di tepi danau Jatijajar yang cozy. Tempat nongkrong baru ini letaknya memang agak hidden gem karena harus masuk ke Wilayah Kantor Kearsipan KLHK Depok. Saat masuk kalian akan di manjakan dengan suasananya yang teduh dan sejuk karena berada di dalam hutan. Selain itu letaknya ini di tepi danau Jatijajar yang membuat suasananya semakin nyaman dan cocok buat santai maupun melepas penat.

Arborea Cafe Jatijajar Daya Tarik
Arborea Cafe Jatijajar Daya Tarik | Photo IG by @_yudistira

Tempat hangout baru yang bikin kalian tenang ini tentunya nyaman buat spot ngopi, seperti tidak terasa kalau cafe ini berada di tengah kota. Kalian bisa memilih area indoor atau outdoor yang tentunya cozy, cocok juga buat hangout sekaligus ootd. Spot hangout baru ini bisa menjadi rekomendasi buat kalian yang ingin suasana tenang dan teduh meskipun berada di tengah kota.

Untuk menu Arborea Cafe Jatijajar ini beragam dengan pilihan makanan dan minumannya. Ada main course, snack, pastry sampai minuman kopi, non kopi, tea dan minuman lainnya yang menyegarkan. Harganya affordable jadi masih aman buat kalian yang masih pelajar.

Fasilitas Arborea Cafe Jatijajar Depok Jawa Barat

Demi kenyamanan para pengunjungnya, Arborea Cafe Jatijajar ini juga menyediakan berbagai fasilitas yang cukup lengkap, diantaranya

  • Area Parkir
  • Are Indoor & Outdoor
  • Toilet
  • Wifi
  • Stop Kontak
  • Mushola
  • dan lain lain

Harga Menu Arborea Cafe Jatijajar

Arborea Cafe Jatijajar Harga Menu
Arborea Cafe Jatijajar Harga Menu | Photo IG by @_yudistira

Berikut daftar harga menu Arborea Cafe Jatijajar

NASI

  • Nasi Goreng Ikan Asin 43k
  • Nasi Goreng Ayam 46k
  • Nasi Goreng Buntut 51k
  • Nasi Goreng pete 43,5k
  • Nasi Goreng Kampung 43,5k
  • Nasi Goreng Hijau 43,5k

MIE & SOUP

  • Kwetiaw Goreng 48k
  • Mie Aceh 48k
  • Mie Godog 46k
  • Mie Goreng 46k
  • Sop Buntut 127k
  • Sop Buntut Balado 130k

PASTA

  • Aglio Olio Seafood 33k
  • Fettucine Carbonara 30k

PASTRY

  • Croissant Chocolate 29k
  • Croissant Cheese 29k
  • Croissant Almond 29k
  • Muffin Banana 29k
  • Muffin Chocolate 29k
  • Tuna Puff 29k
  • Chick Blackpepper 29k

CEMILAN

  • Pisang Goreng Original 32,5k
  • Pisang Goreng Cheese 35k
  • Singkong Goreng Original 33,5k
  • Singkong Goreng Cheese 37k
  • Bakso Tahu Goreng 26k
  • Tempe Goreng Tepung 32,5k
  • Tape Goreng Original 33,5k
  • Tape Goreng Cheese 36k

RICEBOWL

  • Chicken Sambal Matah 40k
  • Chicken Slated Egg 43,5k

DIMSUM

  • Siew May 26,5k
  • Kaki Ayam Lada Hitam 28k
  • Bapao Chasio Ayam 25k
  • Bapao Taro 25k
  • Lumpia Kulit Tahu 26,5k
  • Chikaw 26,5k
  • Spring Roll 26,5k
  • Hakao 26,5k

SIDE DISH

  • Fish n Chips 41,5k
  • French Fries 25k
  • Chicken Wings BBQ 38,5k
  • Chicken Wings Spicy 40,5k
  • Platter 23k
  • French Fries w/ Cheese 28k

COFFEE BLENDED

  • Caramel Arbo 41,5k
  • Mocha Arbo 41,5k
  • Avocado Coffee 38k
  • Vanilla Blend 41,5k

NON COFFEE

  • Blended Milo 33,5k
  • Milo 31k
  • Chocolate 33,5k
  • Choco Chop Blended 41,5k
  • Greentea Blebded 41,5k
  • Avocado Arbo 35k

REFRESH

  • Iced Lychee Tea 33k
  • Iced Peach Tea 33k
  • Iced Citron Tea 25k
  • Lemongrass Original 30k
  • Lemongrass Honey 32k
  • Lemongrass Peach 32k
  • Lemongrass Tea 32k
  • Lychee Berry Tea 29k

SINGLE ORIGIN

  • Aceh Gayo 34k
  • Toraja 34k
  • Bali 34k
  • Wamena 34k
  • Mandhailing 34k

SIGNATURE

  • Corn Kop Arbo 39k
  • Es KopBan 29k
  • Blended Strawberry Cheese 39,5k
  • Es KopDur 38k
  • Greenlemon 27,5k
  • Blacklemon 27,5k
  • Corn Abo 32k

CLASSIC

  • Espresso 25,5k
  • Americano 28k
  • Capucino 33k/31,5k
  • Latte 39k/37k
  • Vanilla Latte 42,5k/39,5k
  • Caramel Latte 42.5k/39.5k
  • Mocha Latte 42,5k/39,5k
  • Hazelnut Latte 42,5k/39,5k
  • Affogato w/ Salted Caramel 28k

FRESH JUICE

  • Fresh Kedongdong 25k
  • Orange Juice 23k
  • Melon Juice 23k
  • Watermelon Juice 23k
  • Tomato Juice 23k

Itulah beberapa menu dari Arborea Cafe Jatijajar, tentunya masih ada banyak lagi menu menu yang menarik buat di coba. Informasi selengkapnya bisa cek instagram @arborecafe

Jam Buka Arborea Cafe Jatijajar Depok Jawa Barat

Untuk jam bukanya dari Arborea Cafe Jatijajar ini, jam bukanya mulai pukul 9 pagi sampai 5 sore saat weekday dan pukul 9 pagi sampai 7 malam saat weekend

Jam Buka Arborea cafe Jatijajar

  • Weekday 09.00 - 17.00 WIB
  • Weekend 09.00 - 19.00 WIB

Lokasi Arborea Cafe Jatijajar

Arborea cafe Jatijajar ini berada di Wilayah Kantor Kearsipan KLHK Jl. Raya Bogor No.128, Jatijajar, Tapos, Kota Depok. Akses dan rutenya bisa klik gmaps Arborea Cafe Jatijajar.

Arborea Cafe Jatijajar Jam Buka
Arborea Cafe Jatijajar Jam Buka | Photo IG by @_yudistira
Arborea Cafe Jatijajar Lokasi
Arborea Cafe Jatijajar Lokasi | Photo IG by @_yudistira

Demikian ulasan informasi mengenai Arborea cafe Jatijajar, cafe baru yang sejuk dan teduh di tepi danau Jatijajar Depok. Terimakasih telah mengunjungi artikel Jajan Dolan ini, semoga bermanfaat dan menjadi referensi tempat hangout baru di Depok. Kritik dan saran warmly accept, sekian..

Lebih baru Lebih lama